Kamis, 07 Juli 2011

Emergency lamp Stardust SLF-909

Kerusakan: mati.
Kata pemiliknya, baru 3 minggu yl ganti aki dan lampu tapi sekarang mati dan lampu jadi hitam sekali dipangkalnya. Emergency ini pakai FCL 22Watt (TL bulat).
Perbaikan: setelah ditelusuri ditemukan transistor Q6=C1571 bocor. Setelah diganti, lampu menyala tapi kurang terang sedikit dari normalnya dan saat dihubungkan listrik lampu masih nyala redup, tidak mau padam. Bila tidak dihubungkan listrik dan lampu dibiarkan menyala, sekitar 3 menit transistor Q6 panas sekali. Dari penelusuran berikutnya, ternyata C5=3,3uF/50V agak bocor. Setelah diganti, lampu nyala normal dan bila dihubungkan listrik lampu langsung padam yang artinya otomatis berfungsi normal. Juga transistor Q6 tidak panas lagi. Akhirnya salam saya buat semua rekan2.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar